Mekanisme Kirim Barang Aliexpress ke Indonesia yang Benar

Memahami mekanisme kirim barang Aliexpress ke Indonesia dengan baik merupakan hal yang harus dipahami oleh konsumen yang suka berbelanja barang online. AliExpress merupakan marketplace dari luar negeri, tepatnya Tiongkok, China.

AliExpress termasuk ke dalam Alibaba Group dan sudah ada di dunia ritel sejak tahun 2010 silam. Sampai saat ini barang-barang dagangan AliExpress kebanyakan dari China dan sebagiannya juga ada yang dari Singapura.

Uniknya, situs dagang AliExpress ini merupakan situs dagang online nomor satu di Rusia yang paling banyak diminati kategori elektroniknya. Sementara di Brazil, AliExpress berhasil menjadi situs dagang terpopuler ke-10 diantara situs dagang internasional lainnya.

Mekanisme Kirim Barang Aliexpress Ke Indonesia

Berkat kemajuan teknologi, sekarang berbelanja bisa menjangkau negara lebih luas tanpa mengunjungi negara tersebut secara langsung. Cukup berbekal teknologi internet pada handphone atau komputer saja sudah cukup melakukan pembelian barang.

Pada dasarnya sistem berbelanja dari AliExpress ini tidak jauh berbeda dengan sistem belanja dari marketplace pada umumnya. Hanya saja berbelanja dari AliExpress artinya Anda membutuhkan forwarder atau jasa pengiriman antar negara paket lengkap.

Artinya, forwarder juga mengurusi bea cukai, izin impor, serta pajak. Adapun sistematika kerja belanja online sampai tugas forwarder dalam pengantaran barang diantaranya harus sesuai langkah berikut:

  1. Buka situs AliExpressnya kemudian tentukan barang apa yang akan dibeli dari salah satu toko.
  2. Barang terpilih akan dikirim ke tempat penampungan atau gudang di China.
  3. Setelah di gudang maka selanjutnya barang tersebut menjadi tanggung jawab forwarder yang Anda tentukan sendiri untuk mengantarkan pesanan sampai ke Indonesia.
  4. Urusan pajak dan bea cukai sepenuhnya dibantu oleh forwarder.
  5. Jika semuanya sudah selesai maka detail harga akan dikeluarkan dan dengan segera forwarder mengirimkannya ke pemesan di Indonesia.
Baca Juga :  Ketahui Beragam Ukuran Pintu Kontainer Sesuai dengan Jenisnya

Pembeli dari berbagai negara bisa menggunakan jasa pengiriman laut menggunakan kapal kargo atau jasa pengiriman via udara dengan pesawat terbang. Masing-masing forwarder akan menerapkan tarif tambahan berbeda, tergantung pada jenis barangnya.

Tips Menghindari Pajak Impor

Jangan terkejut ketika harga yang harus dibayarkan berbeda dari harga aslinya karena ada aturan pajak yang harus dipenuhi. Namun, demi kenyamanan berbelanja, kami ada tips memilih barang yang cenderung nyaman dalam perhitungan pajak, diantaranya:

1.     Membeli dari Gudang Lokal

Setiap barang belanjaan yang dipilih akan terlebih dahulu ditampung di gudang AliExpress, namun Anda juga bisa membeli barang lokal dari gudang AliExpressnya sendiri. Memilih barang lokal dari AliExpress memungkinkan waktu pengiriman jadi lebih cepat.

Sisi menarik lainnya, pembeli akan terbebas dari bea cukai karena tidak perlu terlebih dahulu mengimpor barang dari negara asal. Dengan berbelanja dari gudang lokal, Anda bisa lebih menghemat waktu serta biaya.

2.     Memperhatikan Nilai Pabean

Indonesia menetapkan aturan berlakunya nilai pabean atau bea cukai yang berlaku pada ambang batas harga tertentu. Berdasarkan PMK 199/2019 nilai ambang batasnya baru berlaku apabila harga barang Rp45.000 atau sebesar 3 USD.

Jika harga barang di atas nilai minimal tersebut maka setidaknya Anda harus membayarkan pajak sebesar 32,5 sampai 50 persen. Tapi, pahami juga nilai persentase di atas adalah pajak impor, sementara semua barang belanjaan tetap kena PPn sebesar 11 persen.

3.     Membagi Menjadi Paket-paket Kecil

Ini berhubungan dengan nomor dua, dimana sebaiknya Anda membeli barang berharga kurang dari 3 USD dari satu toko. Artinya, kalau mau menghindari pajak impor maka belanja dengan paket-paket kecil atau belanja secara terpisah dari satu toko dan toko lainnya.

Baca Juga :  Memahami Mata Uang dan Pembayaran di Taobao.com

Agak ribet, memang, namun ini adalah upaya untuk menghindari pajak impor yang nyaris setengahnya dari harga barang. Namun, beberapa orang mungkin tidak bisa menghindari penerapan bea cukai karena berbagai alasan spesifik.

Bisa saja karena sudah menargetkan barang tertentu yang jelas harganya di atas 3 USD, jadi tidak bisa menghindari pajak impor. Bisa juga setelah sekian lama mencari, tidak ada barang yang dibutuhkan dijual dengan harga setipis itu.

Apapun barang yang dipilih dan apapun jasa forwarder-nya, pembayaran pajak, seperti PPn tetap harus dibayarkan. Cara kerja atau mekanisme kirim barang Aliexpress ke Indonesia yang tepat akan meringankan perhitungan Anda.

Jika kalian memiliki pertanyaan mengenai mekanisme kirim barang dari Aliexpress ke Indonesia, silahkan menghubungi kami akan kami bantu dengan mudah dan praktis. Tanpa biaya secara online gratis lho!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
× CLOSED