Saat ini, banyak orang yang berbisnis dengan beli barang di 1688 untuk resell di Indonesia. Cara ini terbukti cukup menjanjikan karena barang dari 1688 (China) memiliki harga yang murah dan menguntungkan jika dijual di Indonesia.
Begini Cara Beli Barang di 1688 Untuk Resell di Indonesia
Jika Anda ingin memulai bisnis reseller, apalagi dengan sistem impor barang dari luar negeri. Pahami terlebih dahulu apa itu reseller, baru kemudian pahami cara untuk bisa membeli barang dari supplier di 1688 dan menjadi reseller.
Reseller adalah pihak atau orang yang membeli produk dari penjual lain kemudian menjualnya kembali untuk mendapatkan keuntungan. Reseller ini populer dalam sistem jual beli online, baik di dalam negeri maupun di luar negeri.
Salah satu negara yang menjadi sasaran bagi para reseller Indonesia adalah China, karena banyak marketplace online China yang bisa digunakan di Indonesia, salah satunya 1688. Melalui 1688 ini, Anda bisa belanja dari China kemudian menjualnya kembali di Indonesia, bagaimana caranya?
1. Cari Supplier yang Paling Sesuai
Tentu di 1688 terdapat banyak toko atau supplier yang menyediakan banyak barang yang Anda butuhkan. Maka langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah memilih supplier yang sesuai dengan kebutuhan Anda, dan jangan sampai tertipu.
Untuk memilih supplier, Anda bisa membandingkan beberapa supplier di 1688 yang menjual jenis produk yang sama. Setelah itu, bandingkan kualitas, harga, dan penilaian dari beberapa supplier yang Anda bandingkan tersebut, Ambil yang terbaik.
Anda juga harus memilih supplier yang memahami sistem reseller sehingga Anda akan mendapatkan harga beli yang lebih murah. Apalagi sistem di 1688 semakin Anda membeli dalam jumlah besar maka semakin murah harga yang harus Anda bayarkan.
2. Lakukan Negosiasi Dengan Supplier
Setelah menemukan supplier yang tepat dengan penawaran harga dan kualitas barang yang sesuai, Anda bisa melakukan tahap negosiasi. Tahap ini sebenarnya juga untuk membuat kesepakatan dengan supplier bahwa Anda akan menjadi reseller langganannya.
Sehingga dengan demikian, Anda juga bisa meminta harga yang lebih murah, tidak sama dengan harga pada bukan reseller. Dalam hal ini, Anda bisa menggunakan fitur chatting yang ada di 1688, dan bisa menggunakan translate untuk mempermudah komunikasi.
Karena biasanya kendala besar dalam proses negosiasi atau pembuatan kesepakatan ini adalah kendala bahasa. Sehingga Anda bisa menggunakan aplikasi translate untuk berkomunikasi dalam bahasa Inggris maupun bahasa Mandarin.
3. Pastikan Supplier Memahami Aturan Impor
Untuk memastikan barang Anda akan sampai di Indonesia dengan kondisi yang baik, maka pastikan supplier juga memahami mekanisme impor. Dengan begitu, supplier juga sudah memiliki pengetahuan dan pengalaman mengirim ke luar negeri, sehingga prosesnya akan lancar.
Jika Anda juga baru pertama kali mengetahui cara impor barang dari China, maka Anda bisa menggunakan jasa forwarder. Jasa inilah yang akan membantu proses impor barang dari China untuk Anda.
4. Patuhi Ketentuan Impor di Indonesia
Jika Anda ingin proses impor barang dari China bisa berjalan dengan lancar, maka patuhi ketentuan impor di Indonesia. melawan peraturan atau melakukan transaksi ilegal justru akan merugikan Anda, sehingga patuhi saja peraturan yang ada.
Anda bisa mencari tahu berapa biaya bea cukai atau pajak impor terbaru, ketentuan khusus mengenai jenis barang tertentu, keamanan selama proses impor, masalah dokumen persyaratan, dan lain sebagainya. Hal ini harus Anda persiapkan dengan sebaik mungkin.
Karena jika proses impor dari China gagal, maka Anda akan mendapatkan banyak kerugian. Sehingga dalam hal ini, pahami betul bagaimana caranya, dan lebih baik gunakan jasa yang sudah profesional.
5. Jangan Asal Pilih Jasa Logistik
Jasa logistik memiliki pengaruh besar dalam sukses atau tidaknya pengiriman barang. Apalagi barang tersebut diimpor dari China, maka memerlukan logistik yang memang terpercaya dan sudah berpengalaman.
Jangan sampai karena asal pilih jasa logistik, barang Anda malah tidak sampai ke Indonesia. Atau kerap kali ada logistik yang justru menyebabkan kerusakan pada benda yang Anda beli. Sehingga harus berhati-hati sebelum memilih jasa logistik atau pengiriman.
Kesimpulan
Untuk beli barang di 1688 untuk resell di Indonesia ternyata tidak sesulit itu, hanya saja memang harus lebih berusaha. Karena proses yang harus Anda lalui lebih panjang dan rumit. Namun akan membuahkan hasil berupa keuntungan karena harga dari China jauh lebih murah daripada di Indonesia