Melihat begitu banyaknya distributor barang import dari China, menjadikan seseorang kini lebih mudah untuk membuka bisnis usaha barang impor di pasaran. Terlebih lagi, prospek bisnis satu ini terbilang cukup bagus dan mampu mendatangkan peluang keuntungan menjanjikan bagi para pebisnis di dalamnya. Bagi Anda yang ingin menggeluti bisnis impor dari China, sebaiknya perlu menyimak beberapa rekomendasi distributor barang import China berkualitas dan terpercaya untuk dijadikan supplier berikut ini.
Daftar Distributor Barang Import dari China Berkualitas dan Terpercaya
Di tengah banyaknya distributor barang import China yang bermunculan di pasaran seperti sekarang, terkadang sering menjadikan seseorang sulit menemukan distributor mana yang benar-benar berkualitas dan terpercaya untuk dijadikan sebagai supplier / partner bisnis yang tepat. Jika Anda di rumah termasuk salah satunya, maka kini tidak perlu khawatir lagi lantaran disini akan kita bahas mengenai beberapa rekomendasi distributor barang import China yang berkualitas dan terpercaya. Adapun beberapa rekomendasi distributor barang import China yang bisa dijadikan sebagai supplier bisnis yang tepat, di antaranya yakni sebagai berikut.
1. Importir.com
Rekomendasi distributor barang import China yang pertama, yakni ada Importir.com yang menawarkan berbagai kebutuhan barang yang dapat Anda jual kembali ke calon pembeli nantinya. Yakni mulai dari produk kecantikan, properti rumah tangga, fashion, body care dan berbagai kebutuhan barang lainnya. Hal menarik yang bisa Anda temukan di distributor berkualitas dan terpercaya seperti Importir.com satu ini, yakni Anda akan memperoleh akses kemudahan untuk bisa belajar menjadi seorang importir yang handal dan sukses.
2. Importer.co.id
Berikutnya, Anda juga bisa menjadikan Importer.co.id sebagai pilihan distributor barang import China yang berkualitas dan terpercaya, lantaran selalu menawarkan kualitas terbaik bagi konsumen di dalamnya. Tidak hanya China, distributor satu ini merupakan importir resmi dari berbagai negara seperti halnya Negeri Sakura, Jepang dan Negeri Ginseng, Korea. Di distributor Importer.co.id satu ini, Anda nantinya akan menemukan berbagai jenis barang berkualitas dan unggulan seperti halnya paket medis, properti, ATK, kebutuhan rumah tangga dan sanitary.
3. Lea Butik
Hingga sejauh ini, trend baju bekas atau dikenal dengan istilah thrift shop masih diminati oleh kalangan masyarakat, sehingga tak heran jika dijadikan sebagai bisnis menjanjikan. Dalam hal ini, Anda dapat menjadikan Lea Butik sebagai supplier bisnis thrift shop yang menguntungkan. Bahkan yang menariknya lagi, di distributor barang import China satu ini Anda akan memperoleh berbagai pilihan paket usaha seperti halnya paket 1 karung, paket thrift ball, paket karungan dan berbagai paket usaha lainnya.
4. Produkbarangunikchina.com
Apabila Anda ingin berbisnis barang impor China yang sedikit berbeda dengan yang lain, maka tidak ada salahnya untuk mempercayakan pada distributor produkbarangunikchina.com satu ini. Hal ini dikarenakan, distributor ini menawarkan berbagai jenis barang unik dari China yang bisa Anda jadikan sebagai peluang bisnis menjanjikan. Disini, Anda dapat menemukan berbagai macam produk impor China unggulan dari mulai mainan anak, perlengkapan bayi, goodie bag, perlengkapan rumah tangga dan berbagai barang unik lainnya.
5. Lapak China
Mengenai distributor Lapak China sendiri, umumnya hadir dengan menawarkan sistem kerja sama reseller dan dropship bagi para pebisnis yang ingin menjalin kerja sama. Saat ini, pihak distributor barang import China tersebut sudah memiliki aplikasi dan website, demi memudahkan seseorang melihat katalog produk dan memperoleh informasi mengenai Lapak China. Anda perlu tahu, bahwa keunggulan yang ditawarkan dari distributor Lapak China berkualitas dan terpercaya satu ini, yakni hadir dengan menawarkan sistem dropship bertaraf internasional.
6. Serba Grosir Murah
Pilihan distributor barang import China yang juga berkualitas dan terpercaya berikutnya, yakni ada Serba Grosir Murah yang bisa Anda jadikan sebagai supplier bisnis paling tepat. Anda perlu tahu, bahwa distributor Serba Grosir Murah sendiri hadir dengan menawarkan spesialisasi produk jenis barang perlengkapan rumah tangga. Akan tetapi seiring dengan berjalannya waktu, kini distributor Serba Grosir Murah sudah merambah ke berbagai jenis barang impor lain, seperti halnya produk-produk skincare.
7. Deal Extreme
Tidak kalah menarik dari distributor barang import China lainnya, Deal Extreme juga bisa Anda jadikan bahan pertimbangan sebagai supplier produk impor China berkualitas dan terpercaya. Sudah berdiri sejak tahun 2006 silam dengan berkantor pusat di Hongkong, Deal Extreme sendiri turut menawarkan beragam produk dari mulai barang elektronik, hobi hingga fashion sekalipun. Anda yang menjalin kerja sama dengan distributor Deal Extreme, nantinya akan memperoleh keuntungan berupa tarif pengiriman yang gratis untuk setiap pembelian produk dari Indonesia.
Dari beberapa rekomendasi distributor barang import dari China berkualitas dan terpercaya di atas, manakah kira-kira pilihan distributor yang cocok untuk Anda jadikan sebagai supplier bisnis barang impor yang tepat dan menguntungkan?
Buat teman teman yang masih bingung untuk impor barang atau ingin mencoba mulai impor barang, tetapi masih belum tau bagaimana caranya? silahkan menghubungi kami. Kami akan membantu proses impor barang yang kalian inginkan dari awal sampai selesai. Salam sukses selalu