Macam Macam Ukuran Kontainer yang Digunakan untuk Membawa Muatan

Ada banyak macam macam ukuran kontainer yang ada saat ini. Ukurannya sendiri nantinya akan menyesuaikan dengan muatan yang ingin dibawa oleh shipper. Oleh sebab itu, pahami dahulu ukurannya sebelum menggunakan.

Apa Saja Macam Macam Ukuran Kontainer?

Kontainer saat ini menjadi salah satu sarana yang cukup penting untuk mengirim barang. Alat tersebut digunakan untuk menyimpan barang di dalamnya sehingga dapat lebih aman sampai ke alamat tujuan. Di bawah ini beberapa macam ukurannya:

1.     Kontainer 45 Feet Standart

Merupakan jenis kontainer terbesar untuk jenis standart yang biasa digunakan sekarang ini. Tentu saja semakin besar ukurannya semakin besar pula barang bawaan yang dapat diangkut. Akan tetapi, tetap menyesuaikan kapasitas penggunaannya.

Untuk kontainer satu ini sendiri memiliki total kapasitas angkutan barang mencapai 86 CBM. Adapun angka tersebut setara dengan sekitar 30 ton sehingga efektif apabila ingin mengangkut barang-barang yang cukup besar dan berat.

2.     Kontainer 40 Feet Standart

Setelah mengetahui ukuran kontainer yang paling besar, maka saat ini juga ada ukuran kontainer yang medium. Dengan begitu, ukuran kontainer tersebut tidak terlalu besar, akan tetapi juga tidak terlalu kecil. Yaitu kontainer 40 feet standart.

Untuk kontainer satu ini sendiri mampu mengangkut beban muatan hingga 60 CBM. Angka tersebut setara dengan 27 ton. Tentu saja sangat cocok dan efektif untuk mengangkut barang dengan berat kurang dari 27 ton. Jika lebih, maka bisa memilih peti kemas tipe lainnya.

Baca Juga :  Bayar Aliexpress dengan Paypal

3.     Kontainer 20 Feet Standart

Macam-macam peti kemas lainnya yang dapat Anda pakai adalah kontainer ukuran 20 feet standart. Untuk ukuran ini sendiri terbilang menjadi yang paling kecil diantara lainnya. Tentu penting untuk memperhatikan beban muatannya saat memakai jenis ini.

Kontainer tipe ini sendiri umumnya dapat mengangkut muatan dengan berat sekitar 33 CBM saja. Yaitu setara dengan beban seberat 20 ton. Tidak heran jika beban muatan yang dapat diangkut pun semakin rendah dari sebelumnya. Jika tidak muat, maka bisa memilih kontainer yang lebih besar.

Cara Memilih Kontainer sesuai Ukurannya

Sekarang ini ada banyak industri yang menggunakan kontainer untuk membantu perusahaan dalam menjalankan bisnis mereka secara efektif. Saat ingin menggunakannya, maka pastikan memilihnya dengan benar. Simak beberapa caranya di bawah ini:

1.     Sesuaikan dengan Muatan Anda

Cara pertama yang perlu dipertimbangkan untuk memilih kontainer adalah menyesuaikan dengan kebutuhan muatan masing-masing. Pertimbangkan berat muatan yang paling tepat agar bisa mengangkut barang secara efektif.

Pastikan semuanya sudah sesuai dengan kebutuhan sehingga proses pengangkutan muatan nantinya tidak akan ada kendala. Terlebih saat ini ada banyak jenis kontainer memiliki muatan berbeda-beda sehingga cukup leluasa dalam memilihnya.

2.     Pertimbangkan Jenis Barang yang Disimpan

Selain perlu menyesuaikan dengan muatan maksimumnya, Anda juga perlu mempertimbangkan jenis barang yang ingin disimpan atau diangkut ke dalam kontainer tersebut. Oleh karena itu, pahami dahulu karakteristik barangnya.

Apabila Anda ingin menyimpan barang-barang yang cukup berat dan rapuh, maka perhatikan penggunaan ukuran kontainer. Pastikan dapat menopang beban yang diinginkan serta mampu memberikan perlindungan dengan tepat.

3.     Pahami Syarat dan Ketentuan Penggunaan

Selanjutnya, sangat penting bagi Anda untuk mengetahui apa saja syarat dan ketentuan penggunaan kontainer. Terlebih setiap penyedia kontainer tentu memiliki ketentuannya masing-masing yang perlu dipenuhi.

Baca Juga :  Berapa Lama Proses Izin BPOM dan Tahapan yang Ditempuh

Anda bisa berdiskusi terlebih dahulu mengenai hal ini agar nantinya bisa memenuhi seluruh syarat dan ketentuan penggunaannya. Dengan begitu, membawa muatan akan lebih efisien dilakukan sesuai standarnya.

4.     Ketahui Lama Waktu Penggunaan

Terakhir, pertimbangkan lama waktu Anda untuk menggunakan kontainer penyimpanan barang tersebut. Apabila hanya memerlukan penyimpanan dalam jangka waktu cukup pendek, maka tidak ada masalah jika memilih jenis kontainer berukuran kecil.

Peti kemas yang lebih kecil tersebut tentu sudah tepat digunakan. Hanya saja, apabila ingin menyimpan barang dalam jangka waktu yang cukup panjang, maka tidak ada salahnya mempertimbangkan kontainer dengan ukuran lebih besar.

Dengan adanya macam-macam ukuran kontainer di atas, maka perhatikan pula beberapa cara memilihnya agar tidak salah. Terlebih, setiap ukuran peti kemas sendiri berbeda-beda. Begitu pula dengan kapasitas muatannya sehingga pertimbangkan terlebih dahulu.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
× CLOSED