Apakah di Alibaba Bisa Beli Satuan ?

Banyak yang bertanya, apakah di Alibaba bisa beli satuan ?. Jawabannya, Bisa !. Kalau ada yang bilang tidak bisa, hmmm berarti dia belum pernah belanja di Alibaba (he he bercanda).

Alibaba adalah salah satu marketplace terbesar yang berasar dari China. Marketplace besutan Jack Ma ini telah menjadi salah satu “pusat” bagi importir dari seluruh dunia, termasuk Indonesia, untuk mencari barang barang produksi China.

Seperti kita ketahui, Alibaba menjalankan bisnisnya secara B2B alias Business to Business. Artinya disana di desain untuk mempertemukan Bisnis yang satu dengan bisnis yang lain. Ya, Alibaba memang terkenal dengan skema penjualan secara grosir atau partai. Tetapi bukan berarti kita tidak bisa membeli barang secara satuan disana.

Minimum Order Quantity (MOQ)

Di Alibaba kita mengenal adanya istilah MOQ atau Minimum Order Quantity, yang artinya batas minimum yang ditetapkan oleh penjual, untuk pembeli jika ingin membeli barang yang dijualnya. Misalnya sebuah barang ditawarkan dengan MOQ 100 Pcs, maka artinya pembeli harus membeli barang tersbut minimum sebanyak 100 Pcs.

Apakah MOQ ini harga mati ?. Jawabannya adalah tidak selalu. Berdasarkan pengalaman saya selama ini belanja barang di Alibaba, banyak di antara penjual tersebut yang bersedia menurunkan jumlah MOQ, setelah kita lakukan negosiasi. Tetapi ada juga penjual yang tetap bersikukuh dengan jumlah MOQ yang ditetapkannya, terutama penjual penjual yang besar atau merupakan penjual pabrikan tertentu.

Apakah di Alibaba Bisa Beli Satuan ?

Seperti saya jelaskan diatas, jawabannya bisa. Bagaimana kita bisa membeli barang secara satuan, sedangkan di Alibaba terkenal dengan skema penjualan grosirnya ?. Berikut adalah penjelasaannya.

  1. Kita bisa membeli barang secara satuan untuk barang barang yang berukuran relative besar. Contohnya mesin mesin, peralatan pabrik, peralatan bengkel, dan sejenisnya. Barang barang seperti ini memang kebanyakan ditawarkan dengan MOQ 1 saja. Misalnya yang pernah saya beli adalah mesin kupas buah seharga $ 120, mesin filling jamu seharga $ 255, dan lain lain
  2. Membeli barang yang harganya tidak terlalu murah. Misalnya baru baru ini saya membeli sepeda seharga $75 hanya 1 unit saja, untuk customer saya. Contoh lain adalah skuter listrik seharga $105, pesanan customer lain.
  3. Kita melakukan negosiasi ke seller, supaya bisa membeli secara satuan, untuk barang barang yang berharga murah. Misalnya beli sepatu satu pasang, jaket 1 unit, tas 1 unit. Ini beberapa kali saya lakukan.
  4. Beli barang sebagai sample. Ini kita lakukan sebagai bahan evaluasi atas barang tersebut, sebelum kita membeli barang secara partai besar.
Baca Juga :  Cara Import Barang Besar dari China

Nah, melihat penjelasan tersebut diatas, kita bisa menyimpulkan bahwa walaupaun Alibaba itu merupakan marketplace dengan skema B2B, tetapi tetap tidak menghalangi kita untuk bisa membeli barang secara satuan.

Buat teman teman yang ingin tahu lebih lanjut mengenai cara belanja barang di Alibaba. Atau ingin mencoba memulai bisnis impor barang dari China melalui Alibaba, 1688, Taobao dan lain lain, silahkan menghubungi saya. Saya akan memberikan panduan dan bantuan Langkah demi Langkah kepada teman teman dari awal sampai selesai. Saya memberikan panduan untuk belajar import barang dari China, Gratis. Tanpa biaya member atau biaya apapun itu Namanya. Kami menyediakan jasa pembayaran barang di China, jasa titip pembelian barang dari China dan jasa pengiriman barang dengan skema forwarder murah China ke Indonesia. Salam sukses selalu.

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
× Konsultasi GRATIS Sekarang